limbah anorganik yang dapat dimanfaatkan sebagai karya kerajinan

Contoh limbah anorganik yang dapat dimanfaatkan sebagai karya kerajinan adalah

Dalam membuat suatu karya kerajinan, berikut adalah beberapa limbah anorganik yang bisa dijadikan sebagai bahan dasar pembuatan kerajinan:

Plastik
Gips
Lilin
Plastisin
Pecahan kaca
Pecahan keramik
Kain perca
Fiberglas
Logam

Pembahasan
Kerajinan adalah suatu bentuk karya seni yang pada proses pembuatannya mengandalkan keterampilan tangan yang dimiliki oleh pembuatnya. Maka dari itu, keterampilan tangan menjadi aspek utama dari pembuatan kerajinan. Ada berbagai bahan dasar yang dapat digunakan dalam pembuatan kerajinan. Salah satu bahan dasar yang umum digunakan sebagai bahan dasar dari pembuatan kerajinan adalah limbah anorganik.

Limbah anorganik adalah jenis limbah yang bukan berasal dari makhluk hidup dan tidak bisa terurai secara alami. Maka dari itu, penggunaan limbah anorganik sebagai bahan dasar pembuatan kerajinan juga memiliki manfaat bagi lingkungan alam karena bisa mengurangi sampah yang berada di lingkungan alam. Berdasarkan sifatnya, berikut adalah jenis dari limbah anorganik:

Limbah anorganik keras: jenis limbah anorganik yang memiliki sifat yang keras dan memerlukan alat khusus untuk mengolahnya menjadi suatu karya kerajinan.
Limbah anorganik lunak: jenis limbah anorganik yang memilki sifat yang lunak dan cenderung mudah untuk dibentuk.
Berikut adalah beberapa teknik yang dapat digunakan untuk membuat kerajinan dengan bahan dasar limbah anorganik:

Teknik pijat: teknik pembuatan karya kerajinan yang dilakukan dengan membentuk bahan sehingga memiliki bentuk yang indah. Bahan limbah anorganik yang bisa digunakan dalam penerapan teknik pijat adalah plastisin.
Teknik tempel: teknik pembuatan karya kerajinan yang dilakukan dengan menempelkan lempengan dari limbah anorganik kepada karya kerajinan sehingga membentuk suatu pola yang indah. Bahan limbah anroganik yang bisa digunakan dalam penerapan teknik tempel ini adalah pecahan kaca dan pecahan keramik.
Teknik cor: teknik pembuatan karya kerajinan yang dilakukan dengan melelehkan limbah lalu dituangkan ke dalam suatu cetakan. Bahan limbah anorganik yang dapat digunakan dalam penerapan teknik cor adalah gips, lilin, dan fiberglas.