Urutan proses masuknya udara dalam sistem pernafasan

Urutan proses masuknya udara dalam sistem pernafasan manusia adalah

Urutan proses masuknya udara dalam sistem pernafasan manusia adalah hidung, trakea, bronkus, bronkeolus, alveolus. Organ pernafasan tersebut merupakan penyusun sistem pernafasan. pernafasan berfungsi untuk memasukkan dan mengeluarkan udara. Oksigen merupakan gas yang diperlukan untuk menghasilkan energi. Adapun karbondioksida merupakan gas hasil sisa metabolisme.

Pembahasan
Pernafasan merupakan sistem organ yang terdapat beberapa bagian penyusun di dalamnya, antara lain adalah hidung, trakea, bronkus, bronkiolus, alveolus dan pleura.

Berikut ini urutan jalannya udara dalam sistem pernafasan:

1. Hidung

Sebagai organ pertama yang berfungsi untuk masuk dan keluar udara. Selain itu juga sebagai alat indera penciuman.

2. Faring

Rongga percabangan dua saluran, yaitu tenggorokan (saluran pernapasan) dan kerongkongan (saluran pencernaan).

3. Laring

Merupakan pangkal tenggorokan yang terdapat epiglotis dan pita suara.

4. Trakea

Saluran pernafasan yang terdapat silia (rambut halus) untuk menyaring kotoran.

5. Bronkus

Percabangan dari trakea.

6. Bronkeolus

Percabangan dari bronkus.

7. Alveolus

Tempat pertukaran gas oksigen dan karbondioksida secara difusi.