cara mengatasi file terkena virus

Bagaimana Cara Mengembalikan File Yang Sudah Terkena Virus

Bagaimana Cara Mengembalikan File Yang Sudah Terkena Virus

Bagaimana cara mengembalikan, mengatasi dan membuka file / dokumen yang terkena enkripsi virus Ransomware dan bagaimana cara mendekripsinya menjadi format semula? apakah bisa dikembalikan seperti awal? Menurut beberapa sumber online, virus Ransomware adalah penyebab file-file kita menjadi terenkripsi dan tidak bisa dibuka karena ada password yang hanya diketahui oleh sipembuat virus tersebut.

Biasanya mereka menambahkan informasi meminta sejumlah uang untuk mengatasi masalah itu, tapi jangan pernah kalian mengikuti permintaannya karena bisa saja mereka berbohong. Lebih baik memanfaatkan antivirus untuk mengatasi file yang terenkripsinya.

Ada beberapa panduan yang bisa kamu coba untuk cara mengatasi encrypted file karena virus ransomware :

Windows Backup

Seperti yang dijelaskan oleh situs kominfo tentang bahaya dan langkah antisipasi serangan Ransomware Petya, maka kita dianjurkan untuk selalu melakukan backup data.

Windows ternyata memiliki fitur yang bisa melakukan backup / pencadangan secara berkala yaitu dengan mengaktifkan fitur Windows Bakcup. Nah, dengan cara ini kamu bisa mengembalikan atau memulihkan file yang tekena virus sebelumnya dengan cara berikut ini :

Buka Control Panel dan pilih System and Security
Setelah itu masuk ke menu Backup dan Restore dan pilih Restore file from backup
Urutannya seperti ini : Control Panel\System and Security\Backup and Restore

Nah itulah 2 cara yang bisa kamu coba untuk mengembalikan file yang terenkripsi karena virus ransomware. Oiya, pastikan kamu selalu melakukan backup agar data-data penting pekerjaan tetap aman ketika virus menyerang komputer / laptop kamu.

Jika menggunakan cara Windows Backup tidak berhasil, maka kamu bisa menggunakan cara Software Data Recovery untuk mengatasi encrypted file dan mengembalikannya seperti sebelumnya. Untuk penggunananya bisa dilihat seperti dibawah ini :

Software Data Recovery

Cara pertama yang bisa kalian coba untuk mengembalikan file yang terenkripsi karena virus ransomware adalah menggunakan Software data recovery / program pemulihan data.

Tapi, perlu diketahui juga bahwa sebelum menggunakan cara ini, pastikan terlebih dahulu bahwa kamu belum melakukan format harddsik (hard drive) yang terkena virus ransomware karena bisa mengakibatkan banyak file yang hilang ketika melakukan pemulihan datanya.

Beberapa software data recovery yang direkomendasikan oleh laman Sensor Tech Forum adalah EaseUS, Stellar dan juga Recuva yang bisa kalian download dari website resmi mereka.

Originally posted 2022-12-17 07:08:24.